Kamis, 16 Februari 2012

Merenunglah..

Merenunglah Dan Bersyukurlah.!

Setiap manusia seharusnya selalu mengingat nikmat yang telah diberikan ALLAH kepadanya. Apa yang ada pada diri anda, mulai dari ujung rambut sampai ujung kaki, kesehatan badan, keamanan, dan kecukupan sandang pangan, udara, air, serta masih banyak lagi lainya adalah nikmat yang telah diberikan ALLAH kepada anda. "Sekiranya kalian menghitung-hitung nikmat ALLAH, niscaya kalian tidak akan dapat menghitungnya."

Demikian besar nikmat ALLAH yang telah diberikan kepada anda. Dunia ini, beserta apa yang ada di dalamnya telah diciptakan ALLAH untuk anda, tetapi anda tidak menyadarinya. Anda adalah pemilik kehidupan, tetapi anda tidak mengetahuinya. "Dia (Allah) telah memberikan nikmat-nikmat-Nya secara sempurna kepada kalian, baik yang lahir maupun yang batin."

Anda telah diberikan lidah dan bibir, kedua tangan dan kaki, "Maka nikmat Tuhan manakah yang pantas kalian dustakan (wahai jin dan manusia). Apakah anda berfikir bahwa perjalanan dengan kedua kaki merupakan hal yang biasa, padahal masih banyak manusia lain yang tidak punya kaki? Apakah terlalu mudah bertopang pada kaki sendiri, padahal masih banyak manusia lain yang tidak punya pangkal kakinya? apakah anda tidak merasakan nikmatnya tidur dengan memejamkan kedua mata, sementara masih banyak manusia lain yang memiliki penyakir insomnnia? anda masih dapat menyantap makanan yang lezat dan meneguk air dingin, sementara masih banyak orang lain yang tidak dapat makan dan minum hanya karena penyakir yang mereka derita! 

Renungkanlah! pendengaran anda bebas dari ketulian, penglihatan anda terhindar dari kebutaan, dan kulit anda mulus terhindar dari penyakit gatal dan kudis. Perhatikan juga otak yang anda punya ALLAH  telah memberikan kesehatan akal sehingga anda tidak gila seperti sebagian orang, apakah anda ingin menggantikan  penglihatan satu-satu nya dengan gunung Uhud yang terbuat dari emas? inginkah anda menjual pendengaran anda demi berkilo-kilo perak? apakah anda akan membeli istana bunga dengan lidah, sehingga menjadi bisu? apakah anda mau memberikan kedua tangan anda demi butiran-butiran permata dan berlian?

Anda telah meraup kenikmatan dan berada dalam kondisi yang sangat beruntung. Sayangnya anda tidak menyadarinya. Bahkan anda hidup dalam  ketidak pastian dan terperangkap dalam kesedihan, padahal anda masih memiliki roti hangat dan air dingin, bisa tidur dengan nyenyak, dan kesehatan anda stabil.

Anda malah berfikir tentang sesuatu yang telah hilang, tetapi tidak mensukuri apa yang ada dihadapan anda. anda merasa sangat sedih dengan kekurangan materi, padahal anda masih memiliki kunci kebahagiaan, setumpuk kebaikan , kenikmatan dan masih banyak lainya. oleh karena itu renungkanlah dan bersyukurlah! "Pada diri kalian juga terdapat tanda-tanda kekuasaan ALLAH. Apakah kalian tidak memperhatikanya?
lihatlah diri anda, keluarg, tempat tingga, pekerja, kesehatan, sahabat, dan dunia sekeliling anda. " Mereka mengetahui bahwa semua nikmat yang ada berasal dari ALLAH, tetapi mereka mengingkarinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar